Suasana lain mewarna rapat internal evaluasi kinerja Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Surakarta yang biasanya secara dilaksanakan di lingkungan Dinas, kali ini dilaksanakan di Hotel Indah Palace Tawangmangu. Selain sebagai sarana evaluasi kinerja, kegiatan ini juga bertujuan untuk merefresh kondisi dan rutinitas yang setiap hari dilaksanakan serta untuk lebih meningkatkan kebersamaan dan rasa kekeluargaan diantara ASN DispertanKPP.
Evaluasi Kinerja ini dipimpin oleh drh, Weni Ekayanti (Kepala DispertanKPP) dan diikuti oleh para pejabat struktural dan staf administrasi kegiatan. Kepala DispertanKPP dalam pengarahnya menyampaikan bahwa setiap aktivitas dan kegiatan harus terdapat catatan dan dokumentasi yang baik, hal tersebut juga berkaitan dengan pengisian e-Kinerja yang harus mulai dikerjakan di Bulan Juli ini. Kepala Dinas juga mengapresiasi kinerja seluruh aparatur yang telah memberi kontribusi posistif terhadap eksistensi DispertanKPP baik di lingkup kota maupun antar wilayah.
Kerja keras bersama DispertanKPP ditunjukkan antara lain (1) Innovasi Paha Mantab yang mampu menembus 10 besar innovasi nasional; (2) Penilian akhir SPIP dari Inspektoral sebesar 94, (3) Pelaporan Simdal Bangda yang selalu tepat waktu dengan target kinerja yang telah sesuai.
Dispertankpp telah mempunyai media komunikasi sosial berupa Group Whatsapp (WAG) yang digunakan untuk berkomunikasi yang terdiri dari Grup khusus Struktural, Grup khusus personel Dinas, dan Grup umum yang terdiri dari personel Dinas dan para mantan karyawan Dinas.
drh. Weni Ekayanti berharap kedepan Semoga Dinas Pertanian Ketahanan Pangan dan Perikanan Kota Surakarta semakin mantap, dan kebersamaan, kekeluargaan dan silaturahmi satu sama lain tetap terjaga
Comments powered by CComment